SURABAYA - Mayor Inf Budi Hermanto, Danramil 0831-01 Simokerto, mewakili Komandan Kodim (Dandim) 0831/Surabaya Timur Kolonel Inf Didin Nasruddin Darsono S.Sos., M.Han menghadiri kegiatan Parade Surabaya Juang Tahun 2024. Parade ini digelar pada Minggu, 3 November 2024, di depan Kantor Gubernur Provinsi Jawa Timur, Jalan Pahlawan No. 102 - 108, Kelurahan Alun-alun Contong, Kecamatan Bubutan, Surabaya.
Baca juga:
TMMD ke-115 Kodim 0817/Gresik Resmi ditutup
|
Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan hari Pahlawan yang jatuh pada tanggal 10 November. Parade Surabaya Juang menampilkan berbagai atraksi dan penampilan yang menggambarkan semangat juang para pahlawan dalam merebut kemerdekaan Indonesia.
Kehadiran Danramil 0831-01 Simokerto dalam Parade Surabaya Juang menunjukkan dukungan penuh TNI kepada kegiatan yang bertujuan untuk mengenang dan menghormati jasa para pahlawan. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk menanamkan nilai-nilai patriotisme dan nasionalisme kepada generasi muda.