Persiapan Likuidasi Tiga Kodim di Surabaya, Tim Verifikasi Kodam V/Brawijaya Kunjungi Kodim 0831/Surabaya Timur

Persiapan Likuidasi Tiga Kodim di Surabaya, Tim Verifikasi Kodam V/Brawijaya Kunjungi Kodim 0831/Surabaya Timur

SURABAYA – Tim Verifikasi dari Inspektorat Kodam V/Brawijaya melakukan kunjungan ke Makodim 0831/Surabaya Timur jl. Mulyorejo Indah 1 No. 4 pada Rabu (18/12/2024). Kunjungan ini disambut langsung oleh Komandan Kodim (Dandim) 0831/Surabaya Timur, Kolonel Inf Didin Nasruddin Darsono, S.Sos., M.Han.

Kedatangan tim ini merupakan langkah strategis dalam rangka persiapan likuidasi tiga Kodim di Kota Surabaya, yakni Kodim 0831/Surabaya Timur dan dua Kodim lainnya. Verifikasi dilakukan untuk memastikan kesiapan administrasi, pengelolaan aset, serta struktur organisasi berjalan sesuai prosedur dan ketentuan yang berlaku.

“Kami menyambut baik kegiatan ini sebagai bentuk pembinaan dan pengawasan dari komando atas. Harapan kami, tim verifikasi dapat memberikan arahan serta bimbingan yang akan membantu kami melaksanakan proses likuidasi secara tertib, efektif, dan sesuai dengan aturan, ” ujar Kolonel Inf Didin ND.

Ia juga mengapresiasi kunjungan ini sebagai momen penting untuk memperoleh bimbingan, evaluasi, dan masukan konstruktif. Dandim memastikan seluruh proses likuidasi akan berjalan lancar tanpa kendala, dengan tetap mematuhi peraturan yang berlaku.

Sementara itu, Ketua Tim Verifikasi, Kolonel Cba Afif Hardoko, menegaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menilai kesiapan satuan, mulai dari aspek administrasi, personel, logistik, hingga aset yang ada. Hal ini dilakukan demi memastikan proses penataan ulang struktur organisasi dapat berjalan efektif dan efisien.

“Likuidasi tiga Kodim di Surabaya merupakan bagian dari program besar penataan organisasi TNI di bawah kendali Komando Atas. Sinergi dan koordinasi dari semua pihak sangat dibutuhkan agar proses ini berjalan lancar dan mencapai tujuan yang telah ditetapkan, ” ujar Kolonel Cba Afif.

Ia juga menekankan pentingnya transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan aset dan administrasi satuan. Proses ini diharapkan menjadi landasan yang kuat bagi evaluasi serta pengambilan kebijakan strategis oleh komando atas.

Verifikasi ini menjadi bagian dari upaya TNI untuk menata ulang organisasi guna menciptakan struktur yang lebih efektif, efisien, dan selaras dengan kebutuhan pertahanan wilayah Kota Surabaya.

surabaya
Arif Rido

Arif Rido

Artikel Sebelumnya

Babinsa Kelurahan Pucang Sewu Himbau Warga...

Artikel Berikutnya

Dandim 0830/Surabaya Utara: Kerja Sama Lintas...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
ADM Perum Perhutani KPH Bondowoso, Menghadiri Gelar Pameran Pramuka Prokduktif  MBG di Jember
Hendri Kampai: Yang Dibutuhkan Rakyat Pengobatan Gratis, Bukan Sekadar MCU – Setelah MCU, Lalu Apa?
Hendri Kampai: Saat Janji Politik Menjadi Janji Kosong, Disitu Rakyat Berubah Jadi 'Vigilante Virtual'
Penyerahan Tersangka dan Barang Bukti (Tahap II) Terhadap 2 Tersangka Gratifikasi Ronald Tannur ke PN Tipikor Jakarta Pusat

Tags